Hasil pertandingan Manchester United vs Tottenham Hotspurs - Pertandingan liga inggris di pekan ke-29 yang mempertemukan klub Manchester United yang menjamu Tottenham Hotspurs malam tadi berakhir dengan kemenangan sang setan merah dengan gol yang cukup telak, yakni 3 gol tanpa balas. Hasil ini semakin mendekatkan posisinya di klasemen ke 3 yang sekarang dihuni oleh Arsenal dengan selisih satu poin saja. Pertandingan yang dilaksanakan pada tanggal 15 maret 2015 di Oltraford memberikan kebanggaan bagi para pendukungnya karena telah mengalahkan Tottenham Hotspurs yang memiliki sebutan tim lili putih.
Video Cuplikan Gol Manchester United vs Tottenham Hotspurs (3-0)
Alternatif Video Goal : Manchester united vs Tottenham Hotspurs 15 maret 2015
Hasil Pertandingan bola memberikan Anda informasi ter-update dari pertandingan liga Inggris dan juga cuplikan video gol Manchester United vs Tottenham Hotspurs. Tekanan dari United sudah mengalir deras ke pertahanan Spurs sejak menit awal. Kombinasi apik antara Blind dan Carrick di menit sembilan berhasil diselesaikan dengan sempurna oleh Marouane Fellaini dan membawa United unggul 1-0.
Spurs kemudian bermain sangat berantakan. Organisasi pertahanan mereka ketika menghadapi situasi bola mati yang buruk harus dibayar mahal ketika clearance tak sempurna dari Chadli langsung dihukum dengan gol tandukan dari Michael Carrick. Merasa ada yang tak beres dengan timnya, Mauricio Pochettino langsung membuat perubahan. Dembele dimasukkan untuk memperkuat lini tengah dan menggantikan Townsend yang tidak berfungsi sama sekali sepanjang laga.
Sial bagi Spurs, perubahan itu terasa sia-sia ketika kesalahan Bentaleb ketika ‘mengumpan’ pada Wayne Rooney berbuah gol ketiga United. Rooney dengan mudahnya melewati Dier untuk berhadapan langsung dengan Lloris. 3-0! Memasuki babak kedua, United kembali dengan cepat menekan pertahanan Spurs. Satu peluang didapat Blind ketika mendapat sodoran bola dari Rooney, namun tembakannya dengan brilian masih bisa diblok oleh Bentaleb. Spurs kemudian berusaha lepas dari tekanan United. Sebuah kesempatan diperoleh oleh Mason, tapi tendangan gelandang Spurs itu masih tidak mengarah ke gawang De Gea.
United seharusnya bisa menambah gol lagi ketika pertandingan menginjak menit ke-65. Umpan silang dari Blind di sisi kiri mengarah ke tiang jauh dimana ada Herrera berada. Tapi gelandang muda asal Spanyol itu terlalu terburu-buru dan tendangan kerasnya hanya berakhir di jala samping gawang Lloris. Pochettino yang masih tak puas dengan performa anak asuhnya kemudian memasukkan Lamela dan Adebayor. Sayangnya memang perubahan itu tidak bisa membantu Spurs untuk bisa mencetak gol di laga ini.
Daftar Pencetak gol pertandingan MU vs Spurs 3-0 (Fellaini 9’, Carrick 19’, Rooney 34’)
Supaya lebih jelas, silakan lihat statistik pertandingan di tabel berikut ini :
Supaya lebih jelas, silakan lihat statistik pertandingan di tabel berikut ini :
Manchester United | Tottenham Hotspur | ||||||
No. | Starting Eleven | YC | RC | No. | Starting Eleven | YC | RC |
1. | David De Gea | 1. | Hugo Lloris | ||||
25. | Antonio Valencia | 2. | Kyle Walker | ||||
12. | Chris Smalling | 15. | Eric Dier | ||||
4. | Phil Jones | 5. | Jan Vertonghen | ||||
17. | Daley Blind | 3. | Danny Rose | 72′ | |||
16. | Michael Carrick (87′) | 42. | Nabil Bentaleb | ||||
21. | Ander Herrera | 38. | Ryan Mason (64′) | ||||
31. | Marouane Fellaini (83′) | 22. | Nacer Chadli (79′) | ||||
8. | Juan Mata (77′) | 32′ | 23. | Christian Eriksen | |||
18. | Ashley Young | 17. | Andros Townsend (31′) | ||||
10. | Wayne Rooney | 18. | Harry Kane | ||||
Substitutes | Substitutes | ||||||
13. | Anders Lindegaard | 13. | Michel Vorm | ||||
42. | Tyler Blackett | 6. | Vlad Chiriches | ||||
2. | Rafael (87′) | 33. | Ben Davies | ||||
44. | Andreas Pereira (77′) | 19. | Mousa Dembele (31′) | ||||
11. | Adnan Januzaj | 8. | Paulinho | ||||
49. | James Wilson | 11. | Erik Lamela (64′) | ||||
9. | Radamel Falcao (83′) | 10. | Emmanuel Adebayor (79′) | ||||
Manager | Manager | ||||||
Louis van Gaal | Mauricio Pochettino | ||||||
Referee | Venue | ||||||
Mark Clattenburg | Old Trafford |
0 Komentar untuk "Hasil Pertandingan Manchester United Vs Tottenham Hotspurs : Video Cuplikan Gol"