Seputar bola

Muller Dan Neuer Harapkan Balik Keadaan Seperti Porto

Seputar BolaPertandingan Semi Final tadi malam memang sangat menegangkan. Dari keempat tim juga sama kuat seperti halnya pertandingan antara Barcelona vs Bayern Munchen semalam. Pertandingan ini menjadi sorotan utama dari pecinta sepak bola. Di leg pertama semi final liga champions, Munchen teringgal selisih 3 point dari Barca. 

Muller Dan Neuer Harapkan Balik Keadaan Seperti Porto

Dari hasil pertandingan liga champions semalam Munchen memang mendapatkan beban yang cukup berat di pertandingan leg keduanya meskipun pertandingan leg kedua dilangsungkan di kandangnya, Allianz Arena. Tapi Munchen bukanlah tim yang bisa diremehkan begitu saja, mengingat pertandingan di perempat final liga Champions kemarin di leg pertama melawan Porto mereka harus taklhuk dengan skor 3-0. Kemudian di leg 2 nya mereka membalik keadaan dengan sangat mengerikan, 7-0 tanpa balas.

Di pertandingan leg kedua semi final liga champions mendatang, para pemain munchen berharap agar mereka bisa mengulangi kemenangan seperti saat mereka berhadapan dengan Porto. Seperti ungkapan pemain Bayern Munich, Thomas Muller, masih percaya timnya bisa mengubah keadaan. Ketika mereka tampil di Allianz Arena, Bayern akan memberikan segalanya demi menuju partai final.

Bayern Munich mengalami kekalahan telak kala berkunjung ke Camp Nou dini hari tadi. Pasukan Guardiola harus menelan kekalahan 3-0 akibat dua gol dilesakkan Messi dan satu gol oleh Neymar.

Harapan lolos ke babak final, bagi Munchen, sepertinya sangat kecil. Tapi bagaimanapun juga, Muller masih percaya dapat membalik keadaan sekarang. Sebab kenyataannya, Munchen pernah melakukan comeback hebat ketika melawan Porto dalam pertandingan sebelumnya.

"Kenyataan yang terjadi saat ini sama seperti ketika melawan Porto, sama sekali tak terduga. Akan tetapi, kami akan memberikan segalanya pada hari Selasa (waktu setempat)," kata Muller, dikutip dari FourFourTwo.

Tidak hanya Muller saja, Manuel Neuer juga mengungkapkan bahwa dirinya sangat berharap Bayern Munich bisa mengulang performa seperti kala mereka mengalahkan Porto dengan skor telak di perempat final Liga Champions, ketika Barcelona datang ke Allianz Arena pekan depan.

Neuer memang tak salah mengharap hal tersebut bakal terjadi lagi, pasalnya kini Bayern menghadapi misi yang hampir mustahil untuk bisa lolos ke final. Di leg pertama semifinal dini hari tadi, tim asuhan Josep Guardiola tersebut kalah telak 0-3 di Camp Nou.

"Jika ada sesuatu yang bisa kami pelajari, maka itu adalah apa yang kami lakukan di pertandingan melawan Porto," jelas Neuer pada AS, pasca laga melawan Barcelona berakhir.

Muller dan Neuer merasa sangat optimis untuk bisa membalikan keadaan barca vs munchen seperti halnya bertanding dengan porto.

Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Muller Dan Neuer Harapkan Balik Keadaan Seperti Porto"

 
Copyright © 2016 SEPUTAR BOLA
Template By Jadwal bola
Back To Top